RIAU EXPO 2022, PEMKAB INHIL HARAPKAN PENINGKATAN CAPAIAN INVESTASI

Perhelatan Riau Expo 2022 yang dipusatkan pada Lapangan Purna MTQ Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, yang di gelar dari tanggal 22 hingga 26 November 2022, Resmi di buka oleh Gubernur Riau H. Syamsuar, pada Selasa, 22 November 2022.

Pembukaan Riau Expo tahun 2022 ini turut dihadiri Bupati Indragiri Hilir yang di wakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Inhil, H. Tantawi Jauhari, juga dihadiri Forkompinda Riau, bupati/walikota se-Provinsi Riau serta dari kalangan dunia usaha.

Ajang Riau Expo tahun ini mengambil tema “Mewujudkan Investasi Riau yang Inklusif dan Berkelanjutan Melalui Kemitraan dan Pemberdayaan UMKM”.

Ada sejumlah kegiatan yang berlangsung selama Riau Expo 2022 ini seperti pameran pembangunan dan investasi (trade, tourism and investment). Kemudian ada pameran produk-produk kerajinan unggulan, Riau Investment Forum, Riau Investment Award dan talk show.

Pada hari Rabu, 23 November 2022 pada acara penganugerahan investment award tahun 2022,  Inhil mendapat gelar peringkat 3 se Riau dalam mencapai target investasi PMDN dan PMA. Sebelum penganugerahan gelar tersebut diawali expos bupati inhil tentang potensi dan peluang investasi di Inhil yang diwakili oleh Sekda Kab. Inhil.

Materi expose tersebut mendapat pujian dari Panpel DPMPTSP Propinsi Riau selaku Penaja Helat Riau Expo 2022.

Sumber :

  • mediacenter.inhilkab.go.id/berita/perhelatan-riau-expo-tahun-2022-pemkab-inhil-harapkan-dapat-memancing-investor-untuk-berinvestasi-di-kabupaten-inhil
  • www.goriau.com
Back to top button